Jika anda menggunakan kartu Axis sebagai operator komunikasi, maka anda harus memastikan bahwa nomor anda terus aktif. Sebagaimana yang diketahui bahwa kartu Axis yang sudah mati tidak akan bisa lagi digunakan. Jadi, untuk membuatnya tidak mati, maka anda perlu perpanjang masa aktif kartu Axis yang digunakan sebelum expired.
Seperti operator seluler pada umumnya yang memberikan masa aktif selama periode satu bulan. Jika anda tidak melakukan perpanjangan sebelum masa aktifnya habis, maka kartu Axis anda tidak akan bisa lagi digunakan pada periode berikutnya.
Tentu akan sangat tidak menyenangkan jika anda masih ingin menggunakan kartu Axis untuk melakukan panggilan telfon, kirim SMS, hingga internetan tetapi tidak bisa lagi. Hal ini bisa saja terjadi jika masa aktif kartu Axis yang terpasang pada Smartphone anda sudah berakhir. Untuk menghindari terjadinya masalah yang demikian, maka anda perlu memperpanjang masa aktif kartu Axis yang digunakan setiap bulannya sebelum tanggal masa aktif kartu tersebut berakhir.
Cara Perpanjang Masa Aktif Kartu Axis Terbaru
Untuk memperpanjang masa aktif kartu Axis sebenarnya cukup mudah dan bisa dilakukan menggunakan beberapa cara. Jadi, anda bisa dengan mudah memperpanjang masa aktif kartu Axis agar nomor anda tidak terblokir. Anda bisa memilih cara mana saja yang disukai dan dianggap paling menguntungkan berikut ini.
1. Perpanjang Masa Aktif Kartu Axis dengan Membeli Paket Internet
Cara pertama dan yang mungkin paling disukai untuk memperpanjang masa berlaku kartu Axis adalah dengan membeli kuota internet. Cara ini tentu sangat cocok bagi anda yang lebih sering menggunakan kartu Axis untuk internetan dibanding melakukan panggilan telfon atau berkirim SMS.
Jadi, anda hanya perlu mengisi nomor Axis anda dengan kuota internet setiap bulan untuk memenuhi kebutuhan internet anda, dan kartu anda akan diperpanjang secara otomatis. Ini tentu akan menguntungkan karena tidak perlu mengeluarkan modal khusus hanya untuk memperpanjang kartu Axis anda.
2. Perpanjang Masa Aktif Kartu Axis dengan Membeli Pulsa
Jika anda tidak menggunakan kartu Axis anda untuk internetan sehingga jarang membeli paket data, maka anda tetap bisa menambah masa aktifnya dengan membeli pulsa. Jadi, jika anda menggunakan kartu Axis hanya untuk menerima telfon atau SMS dan sesekali digunakan untuk menelfon, maka silahkan isi pulsa secara rutin agar kartu anda tidak expired.
Sayangnya, ada ketentuan nominal yang akan menentukan berapa lama masa aktif kartu Axis anda akan bertambah. Untuk menambah masa aktif kartu dengan metode membeli pulsa, maka anda harus membeli pulsa kelipatan 5 ribu untuk mendapatkan tambahan masa aktif kelipatan 7 hari.
Misalnya, jika anda membeli pulsa Axis dengan nominal 5 ribu, maka kartu Axis anda akan mendapatkan perpanjangan selama 7 hari. Jika beli 10 ribu dapat 14 hari, 15 ribu dapat 21 hari, dan seterusnya.
Artinya, untuk menjaga agar kartu Axis anda tetap aktif, maka anda bisa rutin membeli pulsa 20 ribu setiap bulannya.
3. Tambah Masa Aktif Kartu Axis dengan Kirim Pulsa
Tidak hanya mengisi pulsa sendiri, anda juga bisa menambah masa aktif kartu Axis anda dengan mengirim pulsa ke teman anda yang juga menggunakan kartu Axis. Anda bisa kirim pulsa ke sesama Axis melalui panggilan telfon ataupun dengan format SMS.
Jadi, setiap kali anda mengirim pulsa ke nomor Axis yang lain, entah itu via telepon atau SMS, maka masa aktif kartu Axis anda akan bertambah. Artinya, anda bisa sekalian berbagi pulsa ke teman ataupun keluarga yang juga menggunakan Axis untuk menambah masa aktif kartu anda.
Untuk mengirim pulsa menggunakan telfon, maka silahkan anda buka papan tombol di Smartphone Android anda. Setelah terbuka, silahkan anda ketik *886*jumlah pulsa yang mau dikirim*nomor penerima# kemudian klik tombol Panggil. Setelah itu, silahkan tunggu hingga anda menerima SMS konfirmasi bahwa pulsa anda berhasil terkirim.
Jika anda memilih untuk mengirim pulsa via SMS, maka silahkan ketik SMS dengan format BAGI (spasi) nomor penerima (spasi) jumlah pulsa yang mau dikirim, kemudian kirim ke nomor 168. Setelah itu anda akan menerima SMS balasan, silahkan balas lagi dengan mengetik Y untuk mengkonfirmasi.
Setelah anda berhasil mengirim pulsa ke sesama nomor Axis, maka masa aktif kartu anda akan bertambah secara otomatis.
4. Tambah Masa Aktif Kartu Axis dengan Mengubah Paket Tarif
Metode lainnya yang bisa anda lakukan jika ingin memperpanjang masa aktif kartu Axis adalah dengan mengubah paket tarif. Jadi, pada kartu Axis anda bisa mengubah paket tarif dimana nantinya harga paket yang ingin anda beli juga akan berubah, termasuk jika anda ingin memperpanjang masa aktif kartu.
Jika anda anda mengubah paket tarif kartu Axis yang digunakan, maka anda bisa memperpanjang masa aktif kartu hingga 6 bulan bahkan setahun hanya dengan sekali tindakan. Jadi, anda tidak perlu lagi repot-repot memperpanjang setiap bulan.
Agar bisa mendapatkan perpanjangan masa aktif kartu Axis 6 bulan atau setahun sekaligus, maka silahkan anda ubah paket tarif kartu anda menjadi Awet Irit. Anda bisa melakukannya dengan cara melakukan panggilan ke *123*7*7#.
Setelah itu pada pop up yang muncul silahkan anda memilih paket Awet Irit pada pilihan yang muncul. Selanjutnya anda hanya perlu mengikuti petunjuk selanjutnya yang muncul hingga perubahan paket selesai.
Jika anda sudah berhasil mengubah paket tarif kartu Axis yang digunakan menjadi Awet Irit, maka silahkan isi pulsa 25 ribu untuk perpanjang masa aktif kartu 6 bulan. Ini tentu lebih murah dibanding cara pertama yang hanya memberikan perpanjangan 37 hari jika isi pulsa 25 ribu.
Anda juga bisa langsung perpanjang masa aktif kartu Axis yang digunakan selama 12 bulan atau setahun dengan mengisi pulsa 50 ribu. Jadi, selama setahun kartu Axis anda akan terus aktif meskipun tidak digunakan. Untuk memastikannya, maka silahkan anda cek masa aktif kartu Axis yang digunakan di Ponsel.
Penutup
Demikian beberapa cara mudah yang bisa anda lakukan jika ingin memperpanjang masa aktif kartu Axis yang digunakan. Silahkan lakukan salah satu cara di atas untuk menjaga agar kartu Axis anda tetap aktif sehingga bisa terus digunakan.