Jika anda merupakan orang yang sering menggunakan kartu Axis untuk internetan, maka keberadaan kuota data tentu sangat penting. Anda perlu memastikan bahwa kuota internet anda masih belum habis agar bisa terus digunakan. Jadi, anda perlu sesekali cek sisa kuota internet kartu Axis yang digunakan.
Kuota internet memang sepertinya sudah menjadi salah satu paket yang harus ada pada sebuah Smartphone apapun operator yang digunakan, termasuk Axis. Smartphone yang tidak bisa digunakan untuk internet rasanya akan menjadi kurang maksimal fungsinya.
Agar anda bisa selalu menggunakan Smartphone Android untuk internetan, maka anda harus memastikan bahwa nomor anda masih memiliki kuota internet. Tentu tidak menyenangkan jika anda sedang internetan tetapi tidak bisa karena kartu Axis anda sudah kehabisan kuota data. Jadi, agar kuota paket data Axis anda tidak habis tanpa disadari, silahkan sesekali melakukan pengecekan. Jika ternyata memang sudah hampir habis, maka anda bisa beli kuota Axis lagi.
Cara Cek Sisa Kuota Internet Kartu Axis
Untuk memeriksa berapa kuota internet yang tersisa pada kartu Axis yang anda gunakan, maka ada beberapa cara yang bisa anda lakukan. Anda bisa mengecek menggunakan kode khusus yang tidak memerlukan koneksi internet. Atau, anda juga bisa melihatnya menggunakan aplikasi, tetapi perlu koneksi internet.
1. Mengecek Sisa Kuota Internet Axis Menggunakan Kode USSD
Cara pertama yang bisa anda lakukan jika ingin mengetahui berapa sisa kuota internet yang ada pada kartu Axis anda adalah dengan menggunakan kode USSD. Cara ini sangat mudah dan praktis karena tidak memerlukan koneksi internet dan aplikasi khusus.
Selain itu, cara ini juga gratis sehingga setiap kali anda melakukan pengecekan menggunakan cara ini, pulsa anda tidak akan terpotong. Jadi, jika anda ingin mengecek menggunakan cara ini, maka silahkan ikuti langkah-langkah berikut.
Langkah pertama adalah silahkan membuka aplikasi papan tombol yang pastinya sudah ada pada setiap Smartphone Android. Kemudin, silahkan anda mengetik kode *123*7*3*2# pada papan tombol tersebut, lalu klik tombol Panggil.
Jika Smartphone anda menggunakan dual SIM, maka silahkan klik tombol panggil sesuai letak SIM dimana kartu Axis anda terpasang. Selanjutnya anda akan menerima pop up yang menampilkan paket internet anda yang aktif. Silahkan anda ketik nomor urutan paket internet yang ingin dicek sisa kuotanya, kemudian klik Mengirim.
Setelah itu, anda akan mendapatkan pop up yang menampilkan berapa sisa kuota internet kartu Axis anda beserta tanggal berakhir paket tersebut. Selanjutnya anda sudah bisa mengetahui kapan harus melakukan perpanjangan paket internet jika memang sudah hampir habis.
2. Mengecek Sisa Kuota Internet Axis Menggunakan Aplikasi AXISnet
Cara lainnya yang bisa anda lakukan jika ingin mengetahui berapa sisa kuota internet Axis di HP anda adalah dengan menggunakan aplikasi AXISnet. Aplikasi ini bisa anda gunakan untuk apa saja, termasuk membeli paket dan mengecek sisa paket internet.
Namun, untuk bisa menggunakan cara kedua ini, anda harus sudah menginstall aplikasi AXISnet pada Smartphone Android yang digunakan. Selain itu, anda juga harus masuk menggunakan nomor Axis anda terlebih dahulu. Kalau sudah, maka silahkan anda melakukan langkah berikut untuk mengetahui berapa sisa kuota kartu Axis anda.
Silahkan anda buka aplikasi AXISnet yang terdapat pada Smartphone Android yang digunakan. Kemudian, pada halaman utama aplikasi tersebut akan ditampilkan paket internet anda yang aktif. Silahkan klik Detail untuk menampilkan rincian berapa sisa kuota dari paket internet Axis anda.
Setelah itu, silahkan anda perhatikan berapa sisa kuota internet yang ada pada kartu Axis anda tersebut.
Penutup
Demikian beberapa cara mudah yang bisa anda lakukan jika ingin cek berapa sisa kuota paket internet kartu Axis yang digunakan. Silahkan anda melakukan pengecekan ini sesekali untuk tetap memastikan bahwa kuota anda belum habis sehingga tetap bisa digunakan untuk internetan.
Aku minta pulsa dari tontonan YouTube
Paket nonton harus bisa Aktifkan
thanks informasi