Cara Install Windows 11 dengan Flashdisk Tanpa Kehilangan Data

0
2486

Cara install windows 11 dengan menggunakan flashdisk

Bagi anda pengguna setia sistem operasi Windows, maka tentu sudah tahu bahwa ada versi Windows terbaru, yaitu Windows 11. Sistem operasi buatan Microsoft ini hadir untuk menggantikan pendahulunya yakni Windows 10. Jika anda sudah penasaran dan ingin menggunakan OS Windows 11 yang baru ini, maka silahkan langsung install di Laptop yang digunakan.

Perubahan yang dibawa oleh Windows 11 memang tidak terlalu signifikan. Namun, tetap saja sebagai sistem operasi terbaru, pastinya terdapat fitur-fitur menarik pada Windows 11. Terlebih lagi perubahan pada tampilan yang paling menonjol dan sangat berbeda dengan Windows 10.

Perubahan yang paling menonjol dan akan langsung terlihat 11 adalah posisi icon-icon taskbar yang berada di tengah. Selain itu, tampilan start, settings, action center, dan fitur Windows lainnya sangat berbeda. Jika anda sudah penasaran ingin menggunakan Windows 11, maka langsung saja install di Laptop atau Komputer PC anda. Anda bisa melakukan proses install ulang sendiri karena caranya sangat mudah dan tidak perlu khawatir kehilangan data penting.

Persiapan Sebelum Menginstall Windows 11

Jika anda sudah memutuskan untuk menginstall Windows 11 di Laptop atau Komputer PC yang digunakan, maka ada beberapa persiapan yang harus dilakukan. Persiapan ini diperlukan agar anda bisa melakukan proses instalasi tanpa kendala nantinya. Beberapa persiapan sebelum menginstall Windows 11 yang harus anda lakukan adalah sebagai berikut:

  • Download file ISO Windows 11 jika anda belum memilikinya, silahkan ikuti panduan mendownload Windows 11.
  • Download juga aplikasi Rufus karena akan digunakan untuk membuat Flashdisk installer, unduh Rufus di situs resminya.
  • Siapkan sebuah Flashdisk berkapasitas minimal 8GB yang akan dijadikan Flashdisk installer Windows 11.
  • Backup semua data penting yang ada dalam Flashdisk tersebut karena nantinya akan diformat sehingga semua isinya akan terhapus.
  • Backup juga data-data penting yang ada di partisi C Laptop, terutama yang ada di folder Desktop, Downloads, Documents, Musics, Pictures dan Videos. Ini perlu karena semua data di partisi C akan terhapus saat install ulang. Pindahkan ke partisi D, atau E, atau lebih aman lagi jika dipindahkan ke Hardisk eksternal.

Setelah semuanya disiapkan, maka anda sudah siap untuk melakukan proses install ulang Windows 11 di Laptop atau Komputer PC yang digunakan.

Panduan Cara Install Windows 11 dengan Flashdisk

Proses install Windows 11 akan dilakukan dengan beberapa tahapan, yaitu tahap pembuatan flahshdisk installer Windows 11, pengaturan booting di BIOS, dan tahap instalasi Windows 11.

Tahap 1: Membuat Bootable Flashdisk Installer Windows 11

Pembuatan flashdisk installer Windows 11 merupakan yang pertama kali harus dilakukan karena anda tidak akan bisa melakukan proses install tanpa sebuah installer. Untuk membuat bootable installer Windows 11 di Laptop, silahkan ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Silahkan colokkan Flashdisk 8GB yang sudah disiapkan ke salah satu port USB Laptop / Komputer PC anda.
  2. Selanjutnya, cari dan buka aplikasi Rufus yang sebelumnya sudah didownload.
  3. Pada jendela Rufus, Flashdisk anda akan terdeteksi secara otomatis di bagian Device.
  4. Silahkan klik Select untuk memasukkan file ISO Windows 11.
    Pilih file ISO Windows 11
  5. Pada jendela Open, silahkan cari dan pilih file ISO yang sebelumnya sudah didownload, kemudian klik Open.
    Masukkan file ISO Windows 11 di Rufus
  6. Untuk bagian lainnya biarkan saja pada opsi default dan tidak usah diubah.
  7. Silahkan klik tombol Start untuk memulai proses pembuatan Flashdisk installer Windows 11 dengan Rufus.
    cara membuat flashdisk installer agar bisa digunakan untuk menginstall Windows 11
  8. Setelah itu akan muncul peringatan bahwa semua data dalam Flashdisk akan terhapus, klik Ok untuk melanjutkan.
  9. Selanjutnya proses pembuatan bootable akan berlangsung sekitar 15 menit, jadi tunggu saja hingga selesai.
  10. Jika prosesnya sudah selesai, maka akan muncul tanda berupa tulisan Ready yang berwarna hijau.
  11. Silahkan klik tombol Close untuk menutup aplikasi Rufus tersebut.
    Flashdisk installer siap digunakan
Baca Juga : 3 Cara Mengatasi Gagal Update pada Windows 10

Dengan demikian, proses pembuatan Flashdisk installer Windows 11 sudah selesai dan sudah bisa digunakan untuk menginstall Windows 11.

Tahap 2: Mengatur Agar Laptop Booting dari Flashdisk Installer

Tahapan selanjutnya dari serangkaian proses install Windows 11 ini adalah mengatur agar Laptop atau Komputer PC yang digunakan boot dari Flashdisk installer. Jika Laptop atau Komputer PC anda tetap booting dari Hardisk, maka proses install tidak akan bisa berjalan.

Jadi, anda harus mengatur agar setelah Laptop restart, akan booting dari Flashdisk installer Windows 11. Untuk membuat hal ini terjadi, maka anda harus mengatur boot priority Laptop di BIOS. Untuk melakukan tahapan pengaturan boot priority ini, silahkan ikuti langkah-langkah berikut.

Pertama-tama, silahkan Restart Laptop atau Komputer PC anda dalam kondisi Flashdisk masih tercolok. Kemudian, sebelum Laptop menyala kembali, segera tekan tombol khusus untuk masuk ke BIOS.

Jika anda belum tahu tombol khusus apa yang harus ditekan pada Laptop yang digunakan, maka silahkan baca daftar tombol khusus untuk masuk ke BIOS pada semua merk Laptop. Umumnya, tombol untuk masuk ke BIOS adalah tombol F2, F1, Del, atau Esc, atau ada juga yang harus menekan kombinasi tombol Fn + F2.

Jadi, silahkan tekan tombol khusus untuk masuk ke BIOS tersebut berkali-kali sebelum Laptop masuk ke Windows. Jika belum berhasil masuk ke BIOS, maka silahkan ulangi lagi dan coba tombol lainnya hingga berhasil masuk ke BIOS.

Setelah Laptop berhasil masuk ke BIOS, silahkan pergi ke tab Boot dengan menekan tombol arak kiri atau kanan di Keyboard. Kemudian, setelah berada pada tab Boot maka akan terlihat daftar boot di Laptop anda.

Baca Juga : Cara Mengganti Bahasa Tampilan Google Chrome Laptop

Silahkan anda cari yang mana perwakilan dari Flashdisk installer yang tercolok ke Laptop. Biasanya, Flashdisk installer akan bernama Removable Devices, Removable Drive, USB, atau USB HDD.

Setelah anda mengetahui yang mana Flashdisk installer Windows 11, maka yang harus dilakukan adalah memindahkan installer tersebut agar berada paling atas. Silahkan gunakan tombol arah bawah atau atas untuk memilih Flashdisk installer tersebut di daftar boot. Kemudian, gunakan tombol + atau (beberapa Laptop menggunakan tombol F5 atau F6) untuk menggesernya ke atas.

Atur BIOS agar Laptop booting dari installer Windows 11

Setelah Flashdisk installer berada paling atas di daftar boot, maka silahkan tekan tombol F10 di Keyboard untuk menyimpan perubahan. Pada konfirmasi yang muncul, silahkan pilih Yes untuk tetap menyimpan perubahan dan me-restart Laptop atau Komputer PC anda.

Setelah Laptop atau Komputer PC anda melakukan restart, maka jika muncul keterangan Press any key to boot from CD or DVD, silahkan tekan tombol apa saja di Keyboard untuk tetap booting dari Flashdisk installer.

Jika setelah itu tampilan setup Windows 11 sudah muncul, maka artinya tahap instalasi Windows 11 sudah bisa dilanjutkan.

Tahap 3: Menginstall Windows 11

Setelah Laptop atau Komputer PC yang anda gunakan menampilkan jendela setup, maka tahapan inti dari proses install Windows 11 sudah bisa dilanjutkan. Untuk melanjutkan proses instalasi Windows 11, maka silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Pada bagian awal Windows Setup, silahkan ubah Time and currency format menjadi Indonesian, kemudian klik Next.
    Ganti zona waktu saat mulai menginstall Windows 11
  2. Kemudian, pada halaman selanjutnya silahkan klik Install now.
    Memulai proses penginstalan Windows 11 di Laptop
  3. Pada halaman Activate Windows, silahkan klik I don’t have a product key jika anda tidak memiliki serial number Windows 11.
    Jika tidak punya serial number Windows 11
  4. Selanjutnya, pada pilihan Windows 11 yang muncul, disarankan untuk memilih Windows 11 Pro, kemudian klik Next.
    Memilih untuk menginstall Windows 11 Pro
  5. Pada halaman Applicable notice and license terms, silahkan centang I accept the Microsoft Software License Terms, lalu klik Next.
    Persetujuan lisensi Windows 11
  6. Kemudian, pada halaman selanjutnya silahkan klik opsi Custom: Install Windows only (advanced).
    Custom install untuk clean install
  7. Pada halaman daftar partisi, anda harus menghapus partisi C dan jangan sampai menghapus partisi D atau E yang menyimpan data-data pribadi.
  8. Untuk mengidentifikasi yang mana partisi C, bisa dilihat dari ukuran partisi (total size) dan sisa ruang kosong (free space). Jadi, silahkan pilih yang dianggap partisi C, kemudian klik Delete.
    Hapus partisi C dengan teliti agar bisa install Windows 11 tanpa kehilangan data penting
  9. Setelah itu, akan muncul peringatan bahwa partisi tersebut akan dihapus, silahkan klik Ok untuk melanjutkan.
    Konfirmasi penghapusan partisi C
  10. Setelah dihapus, maka nama partisi tersebut akan berubah menjadi Unallocated Space, silahkan pilih partisi tersebut kemudian klik Next.
    Pilih partisi tempat akan menginstall Windows 11 di Komputer PC
  11. Setelah itu proses install Windows 11 akan berlangsung sekitar 30 menit, jadi tunggu saja hingga selesai.
    Proses install Windows 11 sedang berlangsung
  12. Selama proses install, Laptop akan melakukan restart beberapa kali.
  13. Jika setelah restart muncul lagi halaman awal setup Windows 11, silahkan cabut Flashdisk installer anda dari Laptop, kemudian klik Close (x) untuk menutupnya dan klik Yes pada pop up yang muncul.
  14. Setelah terjadi restart beberapa kali, maka akan muncul pilihan country or region, pastikan memilih Indonesia kemudian klik Yes.
    Konfirmasi region di setup Windows 11
  15. Kemudian, pada bagian keyboard layout, pastikan untuk memilih US kemudian klik Yes.
    Konfirmasi keyboard layout di setup Windows 11
  16. Selanjutnya akan muncul pilihan untuk menambah keyboard layout, silahkan klik Skip karena itu tidak diperlukan.
    Tidak perlu menambah keyboard layout
  17. Pada halaman untuk konek ke internet, silahkan klik I don’t have internet.
    Konfigurasi Windows 11 tanpa menggunakan WiFi dulu
  18. Kemudian, karena tidak tersambung internet, silahkan klik Continue with limited setup untuk mengatur beberapa hal lagi.
    Lanjutkan setup tambahan Windows 11
  19. Pada halaman selanjutnya, silahkan anda masukkan username sesuai keinginan, kemudian klik Next.
    Masukkan nama pengguna Windows 11 yang sudah diinstall
  20. Setelah itu akan muncul halaman pembuatan password, jika belum ingin membuat password maka silahkan kosongkan saja kolom Password dan langsung klik Next.
    Masukkan password jika diperlukan
  21. Selanjutnya, pada halaman pengaturan privasi silahkan klik terus tombol Next, kemudian klik tombol Accept yang muncul.
    Persetujuan privasi di Windows 11
  22. Setelah itu, Windows 11 akan melakukan penyelesaian akhir sekitar 10 menit, jadi tunggu lagi hingga selesai.
    Konfigurasi akhir Windows 11
  23. Jika semua sudah selesai, maka Laptop atau Komputer PC anda akan masuk ke Desktop Windows 11.
    Windows 11 sudah selesai terinstall dan siap digunakan
Baca Juga : Cara Memperbaiki Kapasitas Flashdisk yang Berkurang Tanpa Software

Dengan demikian, proses install Windows 11 di Laptop atau Komputer PC anda sudah selesai. Sekarang anda bisa menggunakan Windows 11 yang sangat keren tersebut untuk melakukan pekerjaan sehari-hari.

Apa yang Harus Dilakukan Setelah Menginstall Windows 11 di Laptop?

Windows 11 sebenarnya sudah bisa langsung digunakan setelah selesai terinstall di Laptop atau Komputer PC anda. Namun, agar lebih nyaman saat digunakan, maka disarankan untuk melakukan hal-hal berikut:

  • Anda harus menginstall semua driver yang dibutuhkan agar bisa memberikan performa dan pengalaman terbaik, terutama driver VGA. Jika tipe Laptop anda belum merilis driver khusus untuk Windows 11, maka bisa menggunakan driver Windows 10 karena akan tetap cocok.
  • Install aplikasi yang sekiranya akan dibutuhkan dikemudian hari, terutama aplikasi seperti WinRAR, Microsoft Office, dan aplikasi lainnya.
  • Lakukan aktivasi pada Windows 11 yang barus saja anda install agar semua fitur terbuka dan bisa digunakan.

Penutup

Itulah cara dan panduan install Windows 11 dengan menggunakan Flashdisk yang sangat lengkap dan disertai gambar. Jadi, jika anda tertarik untuk menggunakan Windows 11, bisa melakukan proses install sendiri. Anda tidak perlu khawatir kehilangan data-data penting selama melakukan langkah-langkah di atas dengan teliti.

BERKOMENTAR

Tuliskan komentar anda!
Masukkan nama anda