Salah satu fitur yang terdapat di Windows adalah adanya Recycle Bin yang berfungsi sebagai tempat sampah. Tempat sampah ini akan menyimpan file-file yang sudah anda hapus. Jadi, nantinya anda bisa membuka Recycle Bin tersebut pada Windows 10 untuk melihat kembali file yang sudah dihapus.
Anda dapat membuka folder Recycle Bin di Windows 10 jika ingin mengembalikan file yang sudah dihapus. Tapi perlu anda ketahui bahwa tidak semua file yang sudah dihapus akan tersimpan pada folder Recycle Bin.
File-file hanya akan dimasukkan ke Recycle Bin jika anda menghapusnya dengan cara biasa, tidak dihapus permanen. Jika anda menghapus file secara permanen, maka file tersebut tidak akan dipindahkan ke Recycle Bin. Artinya, jika anda membutuhkan kembali file tersebut, anda tidak akan dapat mengembalikannya dari Recycle Bin. Anda membutuhkan cara dan software khusus jika ingin mengembalikan file yang sudah terhapus permanen di Windows.
Cara Membuka & Melihat Isi Folder Recycle Bin pada Windows 10
Jika anda ingin melihat isi dari folder Recycle Bin, maka tentu anda harus membukanya terlebih dahulu. Sebenarnya ada beberapa cara yang bisa anda gunakan untuk menampilkan isi folder Recycle Bin di Windows 10. Silahkan anda pilih salah satu cara berikut untuk membuka Recycle Bin di Windows 10.
1. Membuka Recycle Bin Menggunakan Shortcut di Desktop
Cara pertama yang bisa anda lakukan untuk membuka dan menampilkan isi folder Recycle Bin adalah melalui icon di desktop. Secara default Windows memang sudah menyertakan icon di desktop agar anda bisa dengan mudah mengakses Recycle Bin.
Tapi, jika icon Recycle Bin tidak muncul di layar desktop Komputer anda, maka pasti icon tersebut sudah dihilangkan. Agar bisa membukanya melalui desktop, anda tidak boleh menghilangkan Recycle Bin dari desktop. Selain itu, anda juga tidak boleh sembunyikan semua icon desktop agar icon Recycle Bin tidak ikut tersembunyi.
Jika icon Recycle Bin sudah muncul di layar desktop, maka anda cukup klik dua kali pada icon tersebut atau klik kanan kemudian klik Open untuk membukanya. Setelah terbuka maka akan muncul semua file yang sudah anda hapus.
2. Membuka Recycle Bin Melalui Menu Start
Cara kedua yang bisa anda lakukan jika ingin membuka folder Recycle Bin adalah melalui Start Menu. Tapi, anda hanya bisa melakukan cara ini jika icon Recycle Bin di desktop tidak tersembunyi.
Agar bisa mengaksesnya dari Start Menu, maka anda harus menambahkan icon Recycle Bin ke Menu Start terlebih dahulu. Silahkan anda klik kanan icon Recycle Bin di Desktop, kemudian klik Pin to Start untuk menambahkannya ke Start Menu Windows 10.
Setelah itu, icon Recycle Bin akan ditambahkan ke Start Menu Windows 10. Untuk membuka Recycle Bin melalui Start Menu, anda cukup klik tombol Start, kemudian klik icon Recycle Bin pada daftar aplikasi di Start Menu.
Setelah itu, Recycle Bin akan terbuka dan menampilkan file-file yang sudah anda hapus.
3. Membuka Recycle Bin Melalui File Explorer
Cara ketiga yang bisa anda lakukan untuk membuka folder Recycle Bin adalah melalui File Explorer. Mungkin banyak yang tidak tahu bahwa shortcut Recycle Bin sebenarnya ada juga di File Explorer Windows, hanya saja sedikit tersembunyi.
Untuk membuka Recycle Bin melalui File Explorer, silahkan anda buka File Explorer di Windows 10. Kemudian, klik icon ” > ” (lebih besar) pertama yang terdapat pada address bar File Explorer. Setelah itu, silahkan anda klik Recycle Bin pada opsi yang muncul.
Setelah itu, folder Recycle Bin akan terbuka dan bisa digunakan untuk mengembalikan file yang terhapus.
4. Membuka Recycle Bin Menggunakan Address Bar File Explorer
Cara lainnya yang bisa anda gunakan jika ingin membuka Recycle Bin melalui File Explorer adalah dengan menggunakan address bar. Cara ini lebih cocok bagi anda yang senang membuka aplikasi atau folder dengan mengetik perintah.
Untuk melakukan cara ini, silahkan anda buka File Explorer di Laptop Windows 10 yang digunakan. Setelah terbuka, silahkan klik area address bar File Explorer kemudian ketik “Recycle Bin” dan tekan Enter.
Setelah itu, isi folder Recycle Bin akan ditampilkan yang artinya file-file didalamnya bisa anda restore.
5. Membuka Recycle Bin Melalui Partisi Hardisk di File Explorer
Masih melalui File Explorer, anda juga bisa membuka Recycle Bin yang terdapat di dalam partisi C, D atau yang lainnya. Namun, anda hanya bisa melakukan cara ini jika sudah menampilkan semua file sistem yang tersembunyi.
Jika semua file sistem Windows 10 yang tersembunyi sudah ditampilkan, maka silahkan buka File Explorer. Pada file Explorer silahkan anda membuka partisi atau Local Disk C, D, atau yang lainnya. Intinya, buka partisi tempat anda menghapus file yang ingin dilihat. Kemudian, di dalam partisi tersebut silahkan klik folder $Recycle.Bin untuk membuka folder Recycle Bin.
Setelah itu, silakan klik folder Recycle Bin untuk menampilkan semua isi dari folder Recycle Bin pada jendela File Explorer tersebut.
6. Membuka Recycle Bin Melalui Program Run
Cara selanjutnya yang bisa anda lakukan jika ingin membuka folder Recycle Bin adalah melalui program Run. Jadi, selain menggunakan metode klik shortcut, anda juga bisa membuka Recycle Bin dengan mengetikkan kode.
Untuk melakukan cara ini, silahkan buka program Run terlebih dahulu dengan menekan tombol Windows + R di Keyboard. Setelah terbuka, silahkan ketikkan perintah shell:RecycleBinFolder
pada kolom Open. Setelah itu, silahkan klik Ok atau tekan Enter di Keyboard untuk menjalankan perintah tersebut.
Setelah perintah tersebut dijalankan, maka folder Recycle Bin di Windows 10 anda akan terbuka.
Penutup
Demikian beberapa cara yang bisa anda lakukan jika ingin membuka dan menampilkan isi folder Recycle Bin di Windows 10. Silahkan anda lakukan cara ini jika anda ingin melihat file-file yang sudah dihapus, atau mengembalikannya.
Sebenarnya anda bisa menggunakan cara ini tidak hanya pada Laptop atau Komputer Windows 10 saja. Anda juga bisa melakukan salah satu cara di atas pada Windows 7 maupun Windows 8.1. Jadi, sistem operasi Windows apa saja yang anda gunakan, bisa dengan mudah membuka Recycle Bin.
mudah dipahami. terima kasih